5 HAL INI DAPAT MENGHANCURKAN KEHIDUPAN ANDA

Berbagai masalah dihadapi manusia disetiap harinya, tentu membuat kita harus lebih berhati - hati dalam menjalani kehidupan ini. Masalah itu akan datang meskipun tidak kita minta. Dan solusi nya pun insyaaloh dapat kita dapatkan. Namun apakah saat ini manusia sudah sepenuhnya menyadari bahwa ada beberapa hal yang dapat menghancurkan kehidupan kita seperti yang akan saya uraikan sekarang ini, 5 Hal yang dapat menghancurkan kehidupan Anda:

1. Perilaku boros
Memang terdengar biasa akan tetapi jika kita melakukan hal ini dan menjadi kebiasaan tentunya hal ini akan sangat merugikan. Sifat boros akan membawa pertengkaran dalam rumah tangga. Apalagi jika pendapatan lebih sedikit dari pada pengeluaran tentu hal ini akan membuat kita hancur bahkan sampai dililit hutang karena tidak bisa mengendalikan keuangan dengan baik oleh keborosan teraebut. Sifat boros juga dapat membawa kita kedalam jurang kemiskinan, untuk itu bagi kawan - kawan jauhilah sifat boros lebih baik menabung untuk keperluan di masa yang akan datang, karena kita belum tau apa masalah yang akan kita hadapi nanti.

2.Iri hati
Sikap iri hati sangatlah jahat, karena apabila kita iri hati, maka bersiaplah kita untuk merasa tidak nyaman dan tidak tenang dalam menjalani kehidupan ini. Apabila kita sudah iri dan ingin sekali memiliki apa yang didapat orang lain maka bersiaplah untuk menghalalkan segala cara agar semuanya tercapai bahkan melebihi orang lain. Iri hati mungkin lebih berkaitan dengan hawa nafsu yang sangat menggebu-gebu dan tidak senang melihat orang lain bahagia. Orang yang memiliki sifat iri hati mungkin saja bisa berakibat fatal apabila sudah tidak bisa mengendalikan gejolak emosi dirinya. Untuk itu jauhilah sifat ini dan menggantinya dengan sifat bersyukur dan menerima kenyataan yang ada. 

3. Perselingkuhan
Di zaman modern ini perilaku perselingkuhan memang begitu mudah. Dengan aplikasi ponsel yang canggih saat ini seorang pasangan begitu mudahnya berkomunikasi. Banyak beredar di media masa perselingkuhan yang berakhir tragis bahkan sampai dibunuh akibat pasangannya berselingkuh dengan yang lain. Memang sangat sulit untuk mengukur kedalam hati seseorang namun apabila kita memiliki sifat selingkuh maka bersiaplah untuk menerima akibatnya saat ketahuan nanti. Maka jauhilah sifat ini agar kehidupan kita harmonis.

4.Narkoba
Dari zaman dulu hingga sekarang narkoba memang sangat sulit diberantas padahal efeknya yang sangat berbahaya apabila dikonsumsi secara berlebih dan dapat menimbulkan kecanduan. Apabila kita sudah mengenal narkoba maka berarti sudah menghancurkan diri kita sendiri. Jadi jauhilah narkoba dan bersikaplah positif dalam bergaul.

5.Malas
Sikap malas dimiliki oleh setiap manusia, akan tetapu apabila bermalas malasan terus bahkan sampai tidak mau bekerja maka bersiaplah untuk menghadapi masa depan yang suram, persaingan di dunia saat ini semakin ketat, kita dituntut untuk terus bergerak, bekerja, secara cepat dan tepat. Lalu bagaimana bisa kalau kita bermalas-malasan? Nah lakukanlah hal apapun itu yang bermanfaat supaya tubuh kita bergerak, sehingga enegi dan semangat akan kita dapatkan. Sikap malas sangatlah merugikan apalagi jika kita hidup bertetangga pasti akan diomongin sama tetangga tersebut dan akhirnya membuat kita minder. Berbahaya bukan ?


Nah, itulah 5 Hal yang dapat menghancurkan kehidupan kita semoga kita dapat melewati  dan menjauhi hal-hal yang tadi disebutkan diatas mudah-mudahan postingan ini bermanfaat, jangan lupa subscribe nya yaa.

Artikel Terkait

5 HAL INI DAPAT MENGHANCURKAN KEHIDUPAN ANDA
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email